Hati-hati pada Carding dan Scamming
Hai kalian semua, kali ini Ignite Realms akan menjelaskan kepada kalian semua mengenai carding dan juga scamming.
Pada zaman sekarang ini, perkembangan teknologi semakin pesat. Jika pada zaman dahulu manusia masih harus pergi dan selalu membawa uang kemana-mana jika ingin membeli sesuatu, maka pada masa sekarang manusia dapat melakukan itu semua di rumah, hanya dengan koneksi internet dan gadget semuanya akan dapat dilakukan. Tapi dengan berkembangnya teknologi, kejahatan pun semakin berkembang. Ketika manusia sekarang dapat melakukan segala suatu transaksi dengan intenet, maka disitu ada pula manusia yang memanfaatkan celah yang ada pada internet untuk menguntungkan diri sendiri.
Cyber crime itu sebenarnya ada banyak. Tapi Ignite Realms hanya akan menjelaskan Carding sama Scamming saja karena dua hal ini lah yang paling sering terjadi pada transaksi game original. Carding merupakan sebuah aktivitas transaksi berbelanja diinternet menggunakan nomor dan identitas kartu kredit orang lain yang merupakan hasil dari perbuatan ilegal seperti pencurian data melalui internet. Orang yang melakukan carding ini dinamakan carder. Sehingga carder dapat denga leluasa menggunakan kartu kredit untuk berbelanja apapun dengan bebas, tanpa peduli berapa banyak dan besar uang yang sudah mereka keluarkan. Untuk menghindarinya, kalian harus tau jika ada bisnis offline maupun online
yang menawarkan barang dengan harga yang sangat murah tidak berada dibatas kewajaran maka sebaiknya kalian curigai , dan pastikan lebih lanjut. khusus untuk game sebaiknya kalian berhati-hati karena jika kalian sampai membeli ditempat carding, maka game yang kalian beli bisa kena revoke atau ditarik kembali. Jadi pastikan membeli game ditempat yang terpercaya. Dan disini Ignite Realms memastikan diri bahwa Ignite Realms tidak menggunakan carding
Selanjutnya Scamming merupakan salah satu aktivitas penipuan yang dilakukan oleh sekelompok orang atau organisasi dengan cara memanipulasi korbannya dengan info-info atau bisnis palsu sehingga scammer (orang yang melakukan scamming) bisa mendapatkan keuntungan berupa uang atau kepercayaan atau bahkan benda-benda berharga dari sang korban. Untuk menghindarinya, kalian bisa mencari tahu lebih dalam dulu mengenai bisnis yang menjual barang yang akan kalian beli, Setelah memastikan bahwa bisnis tersebut aman barulah kalian bertransaksi.
Nah setelah kalian tahu apa itu carding dan scamming, kalian harus lebih berhati-hati dalam bertransaksi diinternet. Ingat kejahatan itu bisa terjadi karena ada celah, jadi waspadalah.
Dan setelah melihat post ini, kalian pasti bertanya-tanya bagaimana dengan Ignite Realms, Ignite Realms kan masih baru? jangan-jangan scamming
terus kok jual gamenya lebih murah dari di steam? pasti carding nih
Tenang Ignite Realms bisa memastikan kalau kalian berbelanja ditempat yang aman kok. Ignite Realms menjamin bahwa Ignite Realms tidak menggunakan carding dan juga bukan scamming. Ignite Realms 100 % atau bahkan 1000% jujur.
Walaupun masih baru, Ignite Realms berusaha semaksimal mungkin untuk memuaskan para pelanggan agar bisa terus membeli game original di Ignite Realms, terlebih disini Ignite Realms mengutamakan kejujuran. Dan mengenai game Ignite Realms yang murah. Sebenernya itu gak terlalu murah kok, Ignite Realms hanya memberikan potongan harga sedikit pada game-game yang berada di stock (dan itu didapatkan pada saat steam,origin dan uplay mengadakan diskon).
Sekian info mengenai carding dan scamming. Ignite Realms harap kalian menjadi lebih waspada dan tidak ada yang terkena cyber crime seperti carding dan scamming. Terima kasih
- Ignite Realms, Ignite Your World with The Game -